weyaweyo | Terungkap! Ternyata Memperingati Hari Kelahiran Atau Ulang Tahun Adalah Sunnah Yang Dicontohkan Oleh Nabi Muhammad SAW

Weyaweyo.blogspot.com - Apakah anda termasuk orang yang biasa merayakan atau memperingati hari kelahiran anda? Jika ya,  berbahagialah anda. Karena anda telah melanggengkan salahsatu sunnah nabi yang berpahala apabila dikerjakan namun tidak berdosa apabila ditinggalkan.

kaligrafi lafadz muhammad saw - weyaweyo.blogspot.com
Kaligrafi lafadz Muhammad SAW


Pasti ada yang setuju maupun tidak setuju,jika memperingati hari kelahiran itu dikatakan sebagai salahsatu sunnah Rosul. Baiklah, akan saya jelaskan mengapa memperingati hari kelahiran adalah salahsatu dari sunnah-sunnah Rosul Muhammad SAW.

Dalil dari sunnahnya memperingati hari kelahiran itu adalah hadits nabi. Ketika Beliau Nabi Muhammad menjawab pertanyaan salahseorang sahabat :
Dari Abu Qotadah Al Anshori radhiyallahu ‘anhu, Rasulullah SAW pernah ditanya mengenai puasa pada hari Senin, lantas beliau menjawab,
ذَاكَ يَوْمٌ وُلِدْتُ فِيهِ وَيَوْمٌ بُعِثْتُ أَوْ أُنْزِلَ عَلَىَّ فِيهِ

    Artinya :
    “Hari tersebut adalah hari aku dilahirkan, hari aku diutus atau diturunkannya wahyu untukku.” (HR. Muslim no. 1162)

Dari hadits diatas,diketahui bahwa salahsatu alasan Baginda Nabi Muhammad berpuasa pada hari senin adalah karena hari senin itu hari dilahirkannya Beliau SAW. Maka,mafhumnya adalah beliau memperingati hari kelahirannya dengan berpuasa pada hari senin dimana hari tersebut beliau dilahirkan.

Lalu bagaimana keadaannya dengan hari ulang tahun atau peringatan hari kelahiran yang biasa dilakukan sebagian orang baik non muslim maupun sebagian umat islam yang merayakannya? Ada beberapa perbedaan dalam cara merayakan atau memperingati hari kelahiran tersebut,diantaranya adalah:

1. Perayaan hari kelahiran saat ini pada umumnya dirayakan dengan acara TIUP SLILIN dan POTONG KUE ULTAH.
2. Orang yang ultah biasanya diberi hadiah kado
3. Orang yang ultah biasanya diberi kejutan dengan cara diguyur lumpur,air kotor,ditaburi tepung terigu,diberi telur yang dipecahlan di kepala orang yang sedang ultah
4. Dirayakan dengan pesta-pesta bahkan ada yang pesta minuman keras. Dll.
5. Dirayakan setahun sekali pas tanggal lahir.

Sedangkan cara yang biasa dilakukan oleh Rosululloh adalah hanya berpuasa pada hari senin sepanjang tahun,bukan satu kali dalam setahun atau setahun sekali dimana beliau dilahirkan,tanpa pesta dan perayaan yang tidak ada gunanya.

Dengan demikian,terungkap,ternyata memperingati hari kelahiran atau ulang tahun adalah sunnah yang dicontohkan oleh Nabi Muhammad SAW

Comments

Popular posts from this blog

Cara Membuat Pot Bunga Dari Handuk Bekas 2018

Lirik Lagu Boulevard - Dan Byrd Dan Terjemahannya|Weyaweyo 2018

Teresa Teng - Selamat Jalan Kekasih - Lirik Lagu Goodbye My Love versi Indonesia