Cara Membuat Link Atau Tautan Di Blog | Weyaweyo Blog 2018

Cara Membuat Link Atau Tautan Di Blog | Weyaweyo Blog 2018

Dua jenis link atau tautan di dalam artikel.

Sebelum membuat artikel "Cara Membuat Link Atau Tautan Di Blog" ini, saya sempat berfikir juga bahwa sebenarnya tips semacam ini sudah banyak para blogger yang membuatnya. Apakah artikel ini akan berguna bagi pembaca atau tidak. Mengingat belum tentu artikel ini yang dicari.i

Baiklah, meski tips cara membuat link atau tautan di blog itu sudah banyak yang buat, tapi tak ada salahnya saya menuliskannya kembali di blog ini sesuai dengan apa yang saya alami. Dengan kata lain, cara membuat link atau tautan di blog ini saya dapatkanberdasarkan hasil menjelajahi blog-blog lain dan pengalaman saya sendiri membuatnya di blog saya ini,contohnya Seperti dalam artikel berikut ini.


Cara membuat link atau tautan di blog adalah sebagai berikut :

Langkah pertama yang harus anda lakukan adalah masuk dulu ke blog anda. Setelah masuk, di dashboard blog anda, buatlah artikel dengan mengklik POST.

Setelah menulis beberapa paragraf, klik ikon bertuliskan LINK pada deretan menu di atas sebelah kanan dashboard blog anda.
(Lihat gambar yg dilingkari merah)

NOTE: link atau tautan ini bisa anda tempatkan diantara paragraf artikel atau bisa juga diakhir tiap artikel. Jumlah link atau tautan sesuai yang anda inginkan.

Oya,sebelum berlanjut ke langkah berikutnya,perlu anda ketahui bahwa link atau tautan itu ada dua macam, yaitu link atau tautan internal dan link atau tautan eksternal. Yang dimaksud link atau tautan internal adalah link atau tautan yang saling berhubungan antar artikel pada halaman berbeda dalam blog anda. Sedangkan link atau tautan eksternal adalah link atau tautan dari artikel pada blog anda yang terhubung dengan blog atau situs lain.

Berlanjut ke langkah berikutnya, setelah anda klik ikon LINK tadi, akan muncul pop up tampilan seperti ini:

ada dua macam, yaitu link atau tautan internal dan link atau tautan eksternal. Yang dimaksud link atau tautan internal adalah link atau tautan yang saling berhubungan antar artikel pada halaman berbeda dalam blog anda. Sedangkan link atau tautan eksternal adalah link atau tautan dari artikel pada blog anda yang terhubung dengan blog atau situs lain.
Pada bagian TEXT TO DISPLAY,anda isi dengan apa yang ingin anda tampilkan. Biasanya judul dari artikel lain atau bagian lain dari blog anda(link internal) atau nama blog/situs dan hal-hal lainnya yang ingin anda tampilkan (link eksternal).

Selanjutnya pada bagian LINK TO,anda isi dengan link atau url dari artikel anda. Caranya, anda buka artikel lain yang ingin anda tampilkan melalui tautan ini lalu copy link artikelnya dan pastekan di box link to tadi.

Selanjutnya,anda centang kotak di bawahnya.pada bagian yg dilingkari warna merah Seperti gambar dibawah ini:


Selanjutnya anda lakukan seperti biasanya anda menulis atau membuat artikel di blog anda.

Nah,demikianlah cara membuat link atau tautan di blog.

Semoga bermanfaat.

Jika ada pertanyaan,silahkan anda isi komentar di kotak komentar di bawah artikel ini.

Comments

  1. Forbes bahasa Indonesia -> Majalah Forbes
    Berita Indonesia -> Ina News
    Yang lagi Viral -> Liputan Viral
    Berita lagi ganss -> Rekan Bola

    ReplyDelete

Post a Comment

Silahkan komentari dengan sopan dan sesuai tema terkait

Popular posts from this blog

Cara Membuat Pot Bunga Dari Handuk Bekas 2018

Lirik Lagu Boulevard - Dan Byrd Dan Terjemahannya|Weyaweyo 2018

Teresa Teng - Selamat Jalan Kekasih - Lirik Lagu Goodbye My Love versi Indonesia