Cara Paling Mudah Pasang Gambar Logo Header Pada Blog

Begini Caranya Memasang Gambar Logo Header Paling Mudah pada Blog Terbaru Tahun 2018

Cara mudah pasang logo atau gambar latar belakang atau backround pada header blog dengan mudah menggunakan logo buatan sendiri maupun gambar default blogger yang sudah tersedia
Ilustrasi gambar header


Setelah pada artikel sebelumnya saya membahas Cara Mudah Membuat Logo pada Blog, maka kali ini saya akan membahas bagaimana caranya memasang gambar atau logo pada Header sebuah Blog.

Setelah anda berhasil membuat logo,maka langkah selanjutnya anda pasangkan gambar atau logo tersebut. Namun perlu anda ketahui,tanpa anda membuatpun,gambar atau logo sebagai latar pada header blog,sudah tersedia secara default pada setiap tema atau template bawaan Blogspot maupun pada beberapa tema buatan pihak ketiga.

Logo atau gambar pada header bawaan blog,bisa diubah sesuai keinginan pemilik blog. Ada beberapa langkah dan cara untuk merubah tampilan header atau tajuk sebuah blog. Berikut ini langkah atau tahapan cara merubahnya.

 1. Cara yang pertama,memasang/merubah gambar latar header blog melalui menu tata letak. Pada cara yang ini ada dua cara yaitu memilih gambar yang akan dipasang dari komputer/ponsel dan dari internet. Jika anda pilih gambar dari internet,maka cukup copy url gambarnya lalu pastekan pada kotak yang tersedia di layout bagian gadget header.

Seperti biasa,masuklah ke dasbor blog anda. Lalu pilih menu Tata letak atau Layout. Pilih atau klik gadget header dan klik edit. Lihat gambar gadget header di bawah ini.


Untuk mulai proses pemasangan logo atau gambar latar header,klik saja ikon pensil. Ketika diklik akan berubah seperti ini :


Pertama,ceklis pada bagian nomor 1 "tampilkan header halaman". Setelah anda isi judul blog dan deskripsi blog,lanjutkan ke bagian nomor 2 yaitu untuk memasang gambar header atau menggantinya jika secara default sudah terpasang gambar bawaan blogger.

Agar lebih mudah,pilih cara pasang dari komputer anda. Klik bulatan yang atas lalu klik kotak pilih file. Anda akan dibawa pada file manajer komputer atau ponsel jika anda ngeblog menggunakan ponsel pintar. Lalu pilih gambar yang anda inginkan. Tunggu prosesnya sampai tampilan berubah menjadi :


Kemudian pindah pada bagian nomor 3. Pada bagian ini pilih salahsatu cara penempatan. Terahir,anda klik simpan. Anda bisa melihat tampilan antarmuka halaman blog anda dengan mengklik pratinjau pada bagian kanan-atas layout atau tata letak blog anda.


Klik pratinjau,maka terlihat tampilan blog anda seperti ini

Cara yang ke dua memasang gambar atau logo header blog adalah melalui menu Tema.

Dari dasbor blog anda,pilih menu Tema. Lalu pilih salahsatu tema yang anda sukai. Sebagai contoh saya pilih tema atau template bawaan bernama Contempo. Lihat gambar di bawah ini :


Lalu klik sesuaikan. Maka kita akan dibawa pada tampilan seperti ini:


Pilih bagian latar belakang.


Di bagian ini,anda bisa memilih gambar yang telah tersedia seperti bisa anda lihat di gambar. Atau anda bisa menggunakan gambar atau logo yang anda buat sendiri, dengan cara pilih atau klik UPLOAD GAMBAR.

Sebagai contoh saya pilih opsi menggunakan gambar latar header yang sudah tersedia secara default. Secara default,gambar yang tersedia terdiri dari berbagai style. Sebagai contoh saya pilih style gambar ABSTRAK. Lihat gambar abstrak yang saya pilih yaitu yg diberi nomor 1. Ketika gambar diklik,otomatis latar header berubah. Lihat no 2. Terahir klik simpan (no 3). Jika sudah sesuai seperti yang anda inginkan,silahkan menyimpan perubahan dengan mengklik "terapkan ke blog". Maka akan berubah sesuai gambar yang dipilih.


Dengan demikian anda sudah berhasil memasang gambar logo yang menjadi latar belakang header blog anda.

Seperti biasa,jika masih ada yang belum anda mengerti,silahkan tulis pertanyaan anda di kolom komentar di bawah ini.




Comments

Post a Comment

Silahkan komentari dengan sopan dan sesuai tema terkait

Popular posts from this blog

Cara Membuat Pot Bunga Dari Handuk Bekas 2018

Lirik Lagu Boulevard - Dan Byrd Dan Terjemahannya|Weyaweyo 2018

Teresa Teng - Selamat Jalan Kekasih - Lirik Lagu Goodbye My Love versi Indonesia